Bisnis Online Oriflame Cosmetics Indonesia

Sabtu, 09 April 2011

Membangkitkan Raksasa Dalam Diri Anda.

Benarkah manusia memiliki kemampuan dan kekuatan yang luar biasa?
Jika tidak percaya lakukanlah suatu uji coba. Pilihlah seorang teman yang menurut Anda tidak mampu berjalan cepat apalagi berlari, lalu ajak ke lapangan lari dan Anda lepaskan seekor anjing dibelakangnya, niscaya dia akan berlari secepat kilat.
Saat saya masih duduk di Sekolah Dasar, suatu sore rumah tetangga teman saya  terbakar, saat itu di dalam rumah tersebut hanya ada seorang ibu tua yang setiap hari menggunakan tongkat untuk berjalan. Ajaibnya ketika kebakaran ia dapat berlari keluar masuk berusaha menyelamatkan barang-barang dalam rumahnya tanpa menggunakan tongkat.
Dua cerita di atas hanyalah bukti kecil akan  kemampuan dan kekuatan manusia yang luar biasa.
Manusia diciptakan dengan segala kesempurnaan, termasuk potensi dalam dirinya berupa kemampuan dan kekuatan. Kita harus menyadari hal ini sebagai karunia yang istimewa bagi manusia. Potensi ini sangatlah besar, sebesar dunia yang terus mengalami perkembangan dan pertumbuhan yang luar biasa yang dimotori dan diotaki oleh orang-orang yang tahu bagaimana membangkitkan potensi dirinya. Mereka menciptakan teknologi-teknologi supercanggih, membangun gedung-gedung pencakar langit, menemukan ribuan jenis obat dan lain sebagainya. Potensi ini adalah raksasa dalam diri manusia.
Kenapa Daud yang bertubuh kecil dapat mengalahkan Goliath yang besar bagaikan raksasa? Karena Daud berhasil membangkitkan raksasa di dalam dirinya yang jauh lebih besar dari Goliath, yaitu rasa percayanya bahwa Allah berada dipihaknya. Daud tidak melihat tubuh Goliath yang sangat besar sebagai hambatan untuk mengalahkannya.
Pembalap sepeda legendaris, sekaligus pemegang tujuh gelar juara berturut-turut Tour De France, Lance Armstrong, sebelum menjadi juara, terkena kanker testis yang sangat parah. Namun dia tidak putus asa, saat semua orang tidak melihat harapan, dia malah berkata akan berjuang untuk sembuh dan akan memenangkan Tour De France. Lance Armstrong membangkitkan raksasa dalam dirinya, berupa kepercayaan diri yang sangat besar, dan dia berhasil.
Bagi saya, raksasa dalam diri adalah keyakinan, keteguhan dan semangat yang besar, yang jauh lebih besar dari setiap masalah yang saya hadapi. Saya hanya perlu melatih untuk membangkitkan raksasa itu setiap saat, karena tanpa latihan maka raksasa itu hanya berupa bayangan saja. 
Jika hari ini Anda menginginkan sebuah rumah idaman namun uang Anda jauh dari cukup untuk membelinya, bangkitkanlah raksasa dalam diri Anda dalam bentuk keyakinan bahwa Anda pasti akan memiliki rumah itu, dan bertindaklah dengan bekerja seproduktif mungkin. Jangan melihat harga yang mahal dari rumah tersebut tapi lihatlah potensi yang Anda miliki, yang dapat digunakan untuk mencari uang dan membayar berapapun harga rumah itu. Jika bisnis Anda tidak berkembang, lawanlah rasa khawatir yang ada, bangkitkan raksasa keyakinan yang baru, tidak ada yang tidak bisa Anda hadapi jika Anda teguh dan semangat.  Masalah apapun yang Anda hadapi saat ini baik dalam bisnis, karir, keluarga, cinta ataupun persahabatan, semuanya adalah Goliath-Goliath yang berusaha menahan langkah Anda untuk dapat terus maju. Anda harus hadapi semua itu dengan membangkitkan raksasa yang jauh lebih besar dari diri Anda.
Terus kembangkan raksasa keyakinan, keteguhan dan semangat dalam diri Anda, dan buatlah itu semakin besar dan semakin besar hingga Anda mengalami transformasi hidup yang luar biasa.
Sukses buat Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar